Semarang – Bertepatan dengan bulan suci Ramadhan, Kopma Walisongo adakan Bakti Sosial (Baksos) di Dusun Kaligetas RW. 4 Kelurahan Jatibarang. Baksos kali ini diselenggarakan selama dua hari, mulai tanggal 18-19 Mei 2019. Dengan mengusung tema “Bersama Kopma Tingkatkan Kepedulian dan Saling Berbagi untuk Masyarakat”, dilatarbelakangi oleh rasa kepedulian terhadap masyarakat sebagai wadah untuk meningkatkan jiwa sosial pada mahasiswa dalam hal ini adalah Kader Kopma Walisongo.
“Untuk baksos tahun ini kami mengusung konsep mini KKN, dengan tujuan untuk lebih berbaur lagi dengan masyarakat sembari berbagi selagi masih bulan Ramadhan. Alhamdulillah, kami mendapatkan banyak sumbangan dari berbagai pihak yang nantinya akan kami sumbangkan sepenuhnya untuk masyarakat” pungkas Dela, selaku Kabid PSDA.
Serangkaian acara baksos tahun ini diantaranya, pengobatan gratis, lomba adzan dan hafalan juz amma untuk anak-anak, pengajian Nuzulul Quran, bazar murah dan diakhiri dengan pelatihan pembuatan sabun cuci piring serta pelatihan handcraft dari kain bekas pakai yang diikuti oleh ibu-ibu di sekitar RW. 4.
“Antusias dari warga sekitar yang sangat tinggi menambah semangat tersendiri. Meskipun bertepatan dengan bulan Ramadhan. Tampak terlihat ketika diadakan pelatihan dan bazar murah mereka datang berbondong-bondong menuju posko yang kebetulan merupakan rumah Bapak Robi selaku kepala RW.4” ujar salah seorang kader. (IQ/Humas)